Skip to content

Perbedaan Antara Dedicated Server Hosting vs Cloud Server Hosting

Memilih hosting layaknya memilih sebuah rumah, tidak bisa sembarangan dan harus sesuai dengan yang dibutuhkan maupun diinginkan. Lalu dari sekian banyak hosting, manakah yang akan Anda pilih jika diberikan pilihan antara Dedicated Server Hosting dan Cloud Server Hosting? Tidak perlu bingung, pertama tetapkan dulu apa yang Anda butuhkan sebelum memilih hosting tersebut. Lalu, pikirkan apakah dengan memilih hosting tersebut kebutuhan dan keinginan Anda bisa terpenuhi. Tidak kalah penting, tetapkan dana yang dimiliki, karena seperti apapun hosting yang dibutuhkan jika dana tidak mencukupi maka tinggal gigit jari. Supaya tidak makin bingung, ada baiknya Anda menyimak perbedaan antara Dedicated Server Hosting dan Cloud Server Hosting di bawah ini.

 

Perbedaan Mendasar Antara Dedicated Server Hosting dan Cloud Server Hosting

Secara umum, Dedicated Server merupakan jenis sever fisik yang bisa diakses dan digunakan sendiri oleh penggunanya. Dengan kata lain, pengguna memiliki akses penuh terhadap server, mulai dari pengaturan, kontrol panel, hingga install sistem operasi. Lalu di mana pengguna bisa mendapatkannya? Pada dasarnya server ini bisa didapatkan dengan cara menyewa. Jadi pengguna yang ingin mendapatkan Dedicated Server Hosting, harus membayarkan sejumlah uang kepada penyedia jasa layanan sehingga server bisa segera digunakan. Sedangkan untuk Cloud Hosting, berikut perbedaannya.

 

  1. Cloud Hosting digunakan bersama

Jika bingung dengan maksud di atas, Anda bisa membayangkan layanan “cloud” yang ada pada beberapa smartphone. Dimana para pengguna bisa mengunggah data ke layanan tersebut sebagai upaya untuk back-up data, sehingga kapan pun dibutuhkan data bisa diambil kembali. Meski server ini terlihat sangat besar, karena pengguna bisa mengunggah file sesukanya ke server, namun kenyataannya tidaklah demikian. Hal tersebut bisa dikatakan sebuah manipulasi belaka. Dikatakan demikian, karena virtualisasi dari Cloud Server Hosting ini menggabungkan beberapa server sehingga seolah terlihat seperti satu server dengan daya yang sangat besar.

 

  1. Tingkat keamanan

Jika berbicara mengenai keunggulan tentu saja tidak bisa ditarik kesimpulan karena keduanya memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing. Dedicated Server bisa dikatakan seperti rumah sendiri, karena pengguna bisa leluasa menggunakan dan memiliki akses penuh di dalamnya. Sedangkan Cloud Server seperti sebuah kontrakan yang digunakan secara bersamaan bersama kerabat dekat.

 

Apakah berarti Dedicated Server lebih unggul? Tergantung dari segi mana Anda melihat. Jika dari segi keamanan, mungkin bisa dibilang lebih unggul karena hanya penyewa yang bersangkutan yang bisa mengaksesnya. Namun dari segi praktiknya Cloud Server mungkin lebih unggul karena memang lebih mudah dalam pengelolaannya. Sedangkan jika terjadi kerusakan, keduanya bisa dibilang sama-sama unggul. Pada Dedicated Server, jika terjadi kerusakan maka sepenuhnya akan menjadi tanggung jawab penyedia server. Begitu pula dengan Cloud Hosting, saat terjadi kerusakan server, pengguna bisa menghindari downtime yang terjadi.

 

  1. Dari segi kebutuhan

Jadi bisa disimpulkan, lebih baik mana antara Dedicated Server Hosting dan Cloud Server Hosting, tergantung dari untuk apa Anda menggunakannya. Untuk bisnis lebih cocok Dedicated Hosting, sedangkan Cloud Hosting lebih cocok untuk keperluan pribadi. Tidak lupa juga, sesuaikan dengan budget yang dimiliki. Pasalnya Dedicated Hosting dipatok dengan harga yang tidak murah, begitu pula dengan Cloud Hosting.

 

Untuk lebih jelasnya, silahkan Anda konsultasikan dengan pakar di bidangnya, supaya mendapatkan saran yang terbaik. Bandingkan mulai dari harga, keamanan, kemudahan akses, dan lain hal sebagainya secara mendetail, dan jangan lupa sesuaikan dengan kebutuhan. Semoga bermanfaat.